Sumbawa NTB - Dalam rangka berikan edukasi dan binluh kepada anak-anak sekolah, Bhabinkamtibmas Desa Dalam Kecamatan Alas Brigadir Andrianto belajar dan bermain bersama anak-anak Darma Bakti, Rabu (03/05/23) pagi.
Dalam kesempatan itu, Brigadir Andrianto mengajak siswa siswi untuk bernyanyi dan bermain bersama. Selain itu, disisipi dengan pengenalan tentang tugas-tugas polisi secara umum. Bhabinkamtibmas Juga Berpesan Kepada Mereka Untuk Rajin Dan Giat Belajar Mengapai Cita cita Setinggi-tingginya.
Baca juga:
STTAL Ciptakan Prototipe Drone Dua Media
|
Kapolsek Alas AKP Djoko RS Gatot mengatakan bahwa kegiatan polisi sahabat anak merupakan salah satu program kepolisian untuk mendekatkan diri kepada anak-anak. Termasuk menghindari anak-anak takut terhadap polisi.
"Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh jajaran Bhabinkamtibmas dalam rangka mengedukasi anak-anak agar lebih dekat lagi dalam mengenal polisi " ungkap Kapolsek.
Menurutnya, dengan berinteraksi secara langsung diharapkan anak-anak lebih mengenal sosok polisi sehingga anak-anak paham bahwa polisi bukan sosok yang ditakuti namun merupakan sahabat bagi anak-anak. (Adb)